MTsN 3 Nganjuk – MTsN 3 Nganjuk bekerja sama dengan Puskesmas Prambon menyelenggarakan kegiatan Skrining Kesehatan Anak Usia Sekolah & Remaja sekaligus Tes Kebugaran bagi seluruh siswa kelas 7, 8, dan 9. Kegiatan ini berlangsung mulai Senin–Rabu, 15–17 September 2025.
Tes kebugaran dimulai pada hari Senin (15/9) untuk kelas 7A–7J yang dilaksanakan usai upacara bendera. Kemudian berlanjut pada hari Selasa (16/9) untuk kelas 8A–8K, serta hari Rabu (17/9) untuk kelas 9A–9I yang dilaksanakan setelah pembiasaan tadarus pagi.
Dalam kegiatan ini, para siswa diwajibkan membawa baju olahraga, sepatu olahraga (boleh khusus lari), serta bekal makanan dan minuman sehat.
Meskipun mengikuti tes kebugaran, kegiatan KBM tetap berlangsung setelah tes hingga jam kepulangan normal pukul 14.15 WIB.
Ketua panitia kegiatan, Drs. Agus Susanto, menyampaikan bahwa skrining kesehatan dan tes kebugaran ini merupakan langkah penting untuk memantau kondisi kesehatan siswa sekaligus menanamkan kesadaran hidup sehat.
Sementara itu, Kepala MTsN 3 Nganjuk, Sundosin, S.Ag., M.Pd.I, menegaskan bahwa kegiatan ini mendukung program madrasah dalam membentuk generasi yang tidak hanya berprestasi dalam bidang akademik, tetapi juga memiliki tubuh yang sehat dan bugar. Dengan adanya skrining kesehatan dan tes kebugaran ini, diharapkan siswa MTsN 3 Nganjuk dapat tumbuh menjadi generasi yang sehat, bugar, dan berprestasi. (Tim Jurnalis/Humas)