MTsN 3 Nganjuk — Kegiatan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (Matsama) tahun 2025 resmi ditutup pada Sabtu, 19 Juli 2025. Selama tiga hari pelaksanaan, sejak Kamis hingga Sabtu, 17–19 Juli 2025, kegiatan berjalan dengan lancar dan sukses, diikuti oleh 331 siswa baru MTsN 3 Nganjuk.
Acara penutupan berlangsung meriah dan sarat makna. Secara resmi, kegiatan ditutup oleh Sundosin, S.Ag., M.Pd, selaku Plt Kepala Madrasah. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh panitia, guru, dan pendamping yang telah menyukseskan Matsama 2025. Beliau juga memberi pesan kepada para siswa baru agar terus bersemangat dalam belajar dan aktif mengikuti kegiatan madrasah.
Salah satu momen istimewa dalam penutupan kali ini adalah aktivitas pelepasan balon impian oleh seluruh siswa baru. Masing-masing siswa menuliskan impian dan cita-citanya di selembar kertas, lalu mengikatkannya pada balon warna-warni yang kemudian dilepaskan secara serentak ke udara. Suasana penuh haru dan harapan mewarnai langit MTsN 3 Nganjuk saat balon-balon itu terbang tinggi, sebagai simbol semangat meraih cita-cita.

Sebelum penutupan, Matsama juga dimeriahkan oleh penampilan bakat dari siswa baru tiap kelas, seperti menyanyi, menari, dan drama singkat. Tak ketinggalan, demo dari berbagai ekstrakurikuler unggulan seperti Pramuka, Paskibra, PMR, Tahfidz, Pencak Silat, Pidato, dan lainnya turut memeriahkan suasana. Tujuannya adalah memperkenalkan kepada siswa baru berbagai kegiatan positif yang dapat diikuti selama masa belajar di madrasah. Dengan berakhirnya kegiatan Matsama ini, para siswa baru diharapkan siap beradaptasi dengan lingkungan madrasah dan mengikuti proses pembelajaran dengan antusias. Matsama 2025 menjadi langkah awal yang menyenangkan dan penuh harapan untuk mewujudkan generasi madrasah yang unggul, mandiri, dan berakhlak mulia. (Tim Jurnalis/Humas)