MTsN 3 Nganjuk — Selasa (18/11), MTsN 3 Nganjuk menyelenggarakan kegiatan Diseminasi Literasi yang berfokus pada penguatan pemahaman literasi madrasah bagi siswa. Kegiatan yang bertempat di Ruang Multimedia ini mengusung tema “Penguatan Budaya Literasi Madrasah bagi Siswa MTsN 3 Nganjuk”.
Acara dibuka oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Drs. Mudi Adjruin, yang menekankan pentingnya literasi sebagai fondasi pembentukan karakter, kemampuan berpikir kritis, dan kesiapan siswa menghadapi era digital. Beliau juga mengapresiasi para duta literasi yang telah aktif berperan dalam meningkatkan budaya literasi di madrasah.
Sebagai narasumber dalam kegiatan ini, hadir para Duta Literasi Madrasah :
- Tsalatsa Yuhanti, S.Pd.
- Erli Yusfitasari, S.Pd.
- Moh. Ilham Pahlevi, S.Pd.
- Achmad Agus Fauzi Tamim, S.Pd.I.
Materi Utama : Literasi Madrasah
Materi inti diambil dari Presentasi Literasi oleh Henny Suci Herawati, M.Pd.(Pengawas Madrasah) yang membahas tentang :
- Pengertian literasi secara umum menurut UNESCO, yaitu kemampuan membaca, menulis, memahami, serta menggunakan informasi secara efektif.
- Pentingnya literasi, mulai dari meningkatkan pola pikir kritis, kemampuan komunikasi, hingga kesiapan menghadapi era digital dan globalisasi.
- Macam-macam literasi, meliputi literasi baca-tulis, numerasi, digital, sains, finansial, budaya & kewargaan, serta literasi visual.
- Peran literasi bagi madrasah, termasuk meningkatkan daya pikir siswa, mendukung pembelajaran terintegrasi dengan nilai-nilai keislaman, membentuk karakter, hingga mempersiapkan generasi yang unggul di era Revolusi Industri 5.0.
- Gerakan Literasi Madrasah (Gelem) seperti pembiasaan membaca 15 menit sebelum pelajaran sebagai upaya menumbuhkan minat baca.

Selain memahami konsep literasi, para siswa juga mendapatkan sesi pelatihan cara menulis puisi, mulai dari menentukan tema, memilih diksi yang kuat, hingga menyusun rima agar puisi lebih menarik dan bermakna. Sesi ini menjadi salah satu bagian paling diminati karena memberikan ruang kreativitas dan ekspresi bagi para peserta. Dengan adanya kegiatan Diseminasi Literasi ini, diharapkan siswa MTsN 3 Nganjuk semakin memahami pentingnya literasi dalam kehidupan sehari-hari serta mampu menerapkannya dalam kegiatan belajar, berkarya, dan berperilaku. Budaya literasi di madrasah diharapkan terus tumbuh, menjadi kebiasaan positif yang menguatkan karakter dan kompetensi siswa di masa depan. (Tim Jurnalis/Humas)